Learning Reflection "Descriptive Text"
Halo semuanya, selamat datang kembali di blog saya. Hari ini saya ingin membagikan tugas saya yang berisi refleksi pembelajaran teks deskriptif. Artikel ini saya tulis sesuai dengan pemahaman belajar saya yang diajarkan oleh guru saya.
DESCRIPTIVE TEXT
A. Fungsi sosial Deskriptive Text
Descriptive text atau teks deskripsi adalah teks yang berfungsi untuk menjelaskan sesuatu, baik untuk mendeskripsikan orang, tempat, atau benda tertentu. Teks deskriptif memberikan penjelasan rinci berdasarkan pengamatan panca indera:
Penjelasan tersebut bertujuan agar pembaca memahami objek informasi yang dicarinya.
B. Struktur Descriptive Text
1. Identification
Berisi topik, ide, atau hal yang sedang dideskripsikan dan bagaimana topik tersebut dideskripsikan atau dijelaskan. Dalam sebuah Descriptive text harus ada satu paragraf identification di awal text, dan dalam satu paragraf terdapat 3-5 kalimat
2. Description
Menggambarkan dengan kata-kata secara jelas dan terperinci tentang topik yang akan dideskripsikan. Objek yang digambarkan dalam teks merupakan objek yang bisa ditangkap oleh panca indera. Dalam sebuah text bagian description berjumlah 3, terdapat 3-5 kalimat dalam satu paragraf.
C. Kaidah kebahasaan Descriptive Text
• Specific participant
Bisa jadi merupakan sesuatu yang tidak umum dan biasanya unik karena merupakan satu-satunya di dunia.
• Adjective (kata sifat)
Dapat berupa kata sifat, frasa kata sifat, atau klausa kata sifat tanah.
• Simple present tense
Digunakan dalam kalimat yang mengungkapkan aktivitas atau fakta yang terjadi di masa sekarang. Tense ini hanya menggunakan satu kata kerja.
• Action verbs
Menggunakan kata kerja yang menunjukkan suatu aktivitas atau aktivitas yang dapat dilihat. Misalnya tidur, berjalan, bernyanyi, menari, dan lain-lain.
• Figurative language
Biasanya menggunakan metafora (perumpamaan) untuk memberikan gambaran kepada pembaca.
Komentar
Posting Komentar